--> Skip to main content

follow us

Olahraga dan Lulur Atasi Stretch Mark dan Selulit

Olahraga dan Lulur Atasi Stretch Mark dan Selulit - Memasuki usia 48 tahun, tidak membuat penyanyi cantik Ita Purnamasari lalai menjaga kecantikan kulit. Sebagai wanita yang telah memiliki anak, Ita merasa penting melakukan perawatan terhadap kulit sebelum dan setelah melahirkan. Ita kerap menjaga kulitnya agar tidak timbul stretch mark maupun selulit. Menurut Ita, stretch mark maupun selulit sebenarnya bisa timbul pada siapa saja. Bukan hanya pada orang yang telah melahirkan atau yang mempunyai tubuh gemuk, tetapi orang yang kurus juga bisa.

Oleh sebab itu Ita sangat menjaga kecantikan kulit untuk mencegah stretch mark maupun selulit yang bisa timbul kapan saja. Stretch mark maupun selulit biasanya timbul pada bagian perut dan bagian paha. Pada orang yang telah melahirkan biasanya stretch mark merupakan suatu hal yang tidak asing dan hampir semua wanita yang telah melahirkan mendapatkan masalah stretch mark pada bagian perut.

Demikian juga yang dialami Ita. Setelah melahirkan putra semata wayangnya yaitu Mohamad Fernanda Darmawan, Ita mengalami masalah stretch mark pada bagian perut. Untuk mencegah timbulnya stretch mark, perawatan sederhana yang Ita lakukan di rumah adalah dengan krim penghilang stretch mark serta rutin luluran dan rajin olahraga. Istri dari musisi Dwiki Dharmawan ini beruntung sejak muda sering melakukan perawatan kulit, karena itu ia tidak banyak mengalami masalah stretch mark maupun selulit.

Ita sering luluran dan body scrub yang dilakukan sendiri di rumah. Namun terkadang ia memanggil jasa terapis kecantikan ke rumah jika ingin luluran. Varian lulur yang biasa dipilih adalah susu, kopi dan bengkuang. Treatment ini kerap dilakukan Ita sebulan sekali untuk menjaga kulitnya tetap mulus, serta stretch mark sedikit demi sedikit menghilang. Selain itu Ita juga rutin menggunakan lotion setelah mandi untuk menjaga kelembaban kulit.

Tidak hanya lulur dan body scrub yang rutin digunakan, penyanyi yang lahir di Surabaya, 15 Juli 1967 ini juga rutin melakukan olahraga. Olahraga seperti treadmill dan lari dilakukan sendiri di rumah minimal dua kali dalam seminggu. Bagi Ita, olahraga merupakan cara yang ampuh untuk menghilangkan stretch mark maupun selulit.

Pasalnya dengan rutin melakukan olahraga dapat membantu membakar lemak dalam tubuh, sehingga tubuh mengalami penyusutan sehingga stretch mark atau selulit yang merupakan kulit pecah akibat pembesaran tubuh akan hilang dengan sendirinya.

Selain itu, tidak lupa Ita juga memperbanyak minum air putih. Menurutnya air putih dapat membantu melancarkan metabolisme dalam tubuh serta membakar lemak. Dengan demikian mampu menghilangkan stretch mark maupun selulit secara alami.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar