--> Skip to main content

follow us

Bila Pacar Ketemu Mantan, Apa Yang Harus Anda Lakukan?

Anda pasti tahu iklan sebuah pasta gigi, dimana adegan yang ada di sana adalah seorang cowok yang sedang berjalan dengan pacarnya tiba-tiba bertemu sama mantannya. Bukan, ini bukan korban iklan apalagi mau menjiplak iklan tersebut, tidak. Terus terang ya, artikel ini terinspirasi dari iklan tersebut. Setelah melihat tayangan iklan tersebut, pertanyaan yang muncul kemudian adalah ; Bagimana rasanya kalau pacar Anda ketemu sama mantannya, apa yang harus Anda lakukan?

Nah, bingung juga kan. Soalnya ini masalah yang cukup sensitif, salah-salah malah jadi masalah. So, kalau tidak mau timbul masalah setelah pertemuan dadakan tersebut. Coba deh ikuti tips Bila Pacar Ketemu Mantan berikut ini :

Bersikap Tenang
Langkah pertama adalah berusaha untuk tetap tenang. Tidak usah panik apalagi sampai histeris segala. Lain hal kalau mantannya dia itu sejenis monster yang menakutkan, atau seorang superstar yang Anda kagurni. Tidak perlu juga sok jaim, pokoknya bersikap biasa saja, nyantai saja. Layaknya ketemu teman biasa, tidak perlu ada perubahan sikap yang gimana gitu, tidak perlu pasang tampang jutek atau yang sejenisnya. Tunjukkan kedewasaan Anda dengan sikap yang bijak, ok.

Positif Thinking
Tidak perlu ada pikiran macam-macam tentang dia atau mantannya sekalipun. Ingat; semua orang punya masa lalu. Dan semua itu adalah bagian dari masa lalu, bukan? So, buat apalagi curiga atau sampai menuduh yang tidak-tidak. Percaya deh, kalau itu yang ada dalam pikiran Anda, cuma bikin pusing, membuat Anda tersiksa sendiri. Anggap saja semua itu adalah kebetulan belaka yang tidak direkayasa.

Lihat Reaksinya
Apa yang dia lakukan pertama kali ketika pandangannya bertemu sama mantannya? Dia langsung sumringah terus menyalaminya sambil pura-pura lupa kepada Anda, atau bersikap biasa dengan tak lupa mengenalkan Anda sebagai pacarnya. Di sini Anda bisa menilai seberapa jauh sih kedewasaan yang dimiliki dia. Dan seberapa besar sih perhatiannya terhadap Anda.

Menjauh Sejenak
Kalau mereka terlibat obrolan yang serius, sementara Anda sendiri tidak bisa menenangkan diri, kenapa tidak menjauh sejenak, menjaga jarak dengan mereka untuk beberapa saat sarnpai Anda benar-benar siap. Ya, siapa sih yang tidak teriris manakala kekasihnya dekat dengan mantannya. So, dari pada Anda keki sendiri lebih baik menyingkir, meski bukan berarti minggir.

Percaya Pacar Anda
Kalau Anda mencintai sang pacar itu artinya Anda percaya sepenuhnya dong sama dia.. Nah, kepercayaan itu juga penting banget dalam situsai seperti ini. Percayalah padanya bahwa hubungannya itu sudah berakhir dan itu adalah masa lalu yang telah lewat. So, tetaplah untuk bersikap baik dan tidak perlu lagi curiga apalagi sampai cemburu begitu. Hey, mereka kan cuma say hello, jadi apa yang harus ditakutkan? Anggap saja mereka cuma nostalgia, tidak lebih.

Nah, demikian itulah solusinya bila pacar ketemu mantan. Anda harus bijak dalam menyikapi masalah seperti ini. Semoga bermanfaat.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar