Pesona Green Canyon di Kabupaten Pangandaran mungkin sulit untuk Anda lupakan jika sudah pernah ke sana. Alamnya sangat hijau dan terawat. Di sana terdapat aliran sungai yang sangat jernih airnya, sejuk, juga dingin. Keasrian lingkungannya membuat kondisi airnya menjadi demikian. Satu lagi, alur sungai Green Canyon yang panjang dan meliuk sering dimanfaatkan untuk aktivitas body rafting.
Sebenarnya nama asli dari Green Canyon ini adalah Cukang Taneuh. Tempatnya berada di Kecamatan Cijulang, Pangandaran. Jika Anda dari Jakarta dan ingin mengunjungi tempat ini, maka arahkan kendaraan menuju Bandung terus ke Tasikmalaya. Dari Tasikmalaya bisa mengambil jalur timur dan selatan. Jalur timur akan melewati Kota Tasik, Ciamis, Banjar, Pangandaran, Parigi, dan Cijulang. Jarak tempuh sekira 170 kilometer.
Sementara untuk jalur selatan melewati Kota Tasik, Cipatujah, Cikalong, Cimanuk, dan Cijulang dengan jarak tempuh sekira 60 kilometer. Lewat jalur selatan memag lebih cepat, namun tidak direkomendasikan. Pasalnya jalannya kerap dijadikan lalu lintas truk pengangkut pasir besi. Walhasil jalanan di jalur selatan ini sering rusak. Perjalanan pun justru bisa berlangsung lebih lama.
Melakukan body rafting di Green Canyon sangat seru. Seringkali aktivitas ini dilakukan beramai-ramai sehingga perjalanan mengapung di air mengikuti arus sungai tampak seperti ular panjang. Kanan-kiri sungai terdapat tebing-tebing. Ada beberapa tebing yang bisa dinaiki dan Anda bisa terjun ke air dari situ.
Namun perjalanan mengarungi sungai bisa juga dilakukan dengan menyewa perahu. Satu perahu dapat dipakai untuk maksimal enam orang. Wisata Green Canyon dibuka setiap hari dan paling ramai saat akhir pekan atau masa liburan. Tempat ini buka dari pukul0 7.30 hingga 16.00 WIB.
Tips Berkunjung ke Green Canyon :
Hindari datang di musim hujan karena debet air cukup deras. Di waktu seperti ini biasanya lokasi ditutup untuk aktivitas di sungai. Selamat berkunjung di Green Canyon - Cijulang, Pangandaran. Baca juga : Paket Wisata Pangandaran
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar