--> Skip to main content

follow us

Contoh Protokol Acara Pembukaan Majelis Taklim

Protokol Acara Pembukaan Majelis Taklim - Satu lagi contoh protokol untuk acara pembukaan majelis taklim jika pada kesempatan kali ini Anda berperan menjadi seorang pembawa acara dalam pembukaan majelis taklim. Contoh Protokol Acara Pembukaan Majelis Taklim yang di sajikan dalam artikel ini akan membantu Anda. Silahkan simak saja selengkapnya berikut di bawah ini.

Contoh Protokol Acara Pembukaan Majelis Taklim

Assalamualaikum Wr, Wb.
Kepada bapak kepala desa yang kami hormati,
Kepada para tokoh masyarakat dan alim ulama yang kami mulyakan,
Kepada pengurus Majelis Taklim yang berbahagia,

Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah swt, karena hidayah dan karunia-Nyalah sehingga kita dapat membuka Majeis Taklim.

Kemudian yang kedua kalinya shalawat dan salam semoga tetap dilimpahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad saw, kepada keluarganya, sahabatnya, dan penerus perjuangannya dari pengikut umat Islam di seluruh dunia.

Bapak-bapak, Ibu-ibu saudara sekalian,
Berdiri kami disini selaku pembawa acara pembukaan Majelis Taklim akan membacakan susunan acara, sebagai berikut :

Pertama : Pembukaan
Kedua : Pembacaan Ayat Suci Al Qur'an
Ketiga : Sambutan-sambutan
a. Sambutan ketua Majelis Taklim
b. Sambutan bapak Kesra
c. Sambutan bapak Kades
Keempat : Ceramah agama
Kelima : Penutup/doa

Demikianlah susunan acara pada pembukaan Majelis Taklim. untuk menghemat waktu marilah kita buka acara pertama dengan membaca Bismilahirrahmanirrahim.

Bapak-bapak ibu-ibu hadirin yang berbahagia,
Acara berikutnya adalah pembacaan ayat suci Al Qur'an yang akan di sampaikan oleh .... kepada saudara .... kami persilahkan!

Keterangan :
Petugas pembaca Al Qur'an naik ke podium, sementara anda sudah turun dan berada di meja protokol. Bila pembacaan telah selesai maka anda lanjutkan acara ini.

Shadaqallahul adhim.

Terimakasih kami sampaikan kepada saudara ... yang telah membacakan ayat suci Al Qur'an semoga bagi yang membaca dan mendengarkan mendapat pahala dari Allah swt. Aamiin.

Bapak-bapak ibu-ibu dan saudara sekalian,
Baiklah sekarang kita melangkah pada acara yang ketiga yaitu sambutan-sambutan. Dan sambutan yang pertama akan di sampaikan oleh bapak ketua Majelis Taklim. Kepada bapak bapak .... selaku pemimpin Majelis Taklim kami persilahkan!

Keterangan :
Bapak pimpinan Majelis Taklim segera memberikan sambutan-sambutannya. Bila sudah selesai dan turun kembali, barulah anda melanjutkan acara berikutnya.

Demikianlah tadi sambutan yang telah di sampaikan ... dan kini marilah kita ikuti sambutan kedua dari bapak Kesra, kepad bapak .... kami persilahkan!

Keterangan :
Bapak Kesra meninggalkan tempat duduknya dan menuju podium untuk menyampaikan sambutannya. Jika sudah selasai barulah anda boleh melanjutkan acara.

Terimakasih kami sampaikan kepada bapak Kesra yang telah memberikan sambutannya.

Bapak, ibu hadirin sekalia yang berbahagia,
Kini sampailah kita pada sambutan terakhir yang akan di sampaikan oleh bapak Kades, kepada bapak .... kami persilahkan!

Keterangan :
Bapa Kades menuju podium dan memberikan sambutan, pesan dan kesan yang membangun. Apabila bapak Kades selesai memberi sambutan dan kembali ke tempat semula, maka anda melanjutkan acara.

Bapak-bapak ibu-ibu dan hadirin yang kami hormati,
Demikianlah tadi sambutan kesan dan pesan yang sangat berharga, dan semoga apa yang di sampaikan bisa bermanfaat bagi kita semua. Aamiin.

Sekarang kita memasuki acara inti yaitu ceramah agama dan langsung di akhiri dengan doa/penutup.

Sebelum kami turun dari podium ini, kami selaku pembawa acara mohon maaf yang sebesar-besarnya atas kehilafan kami selama membawakan acara.

Dan sekarang marilah kita ikuti acara ceramah agamayang akan di sampaikan oleh bapak .... kepada beliau kami persilahkan!

Akhirul kalam Ihdinash-shirathal Mustaqim, Wassalamualaikum Wr, Wb.

Demikian itulah Contoh Protokol Acara Pembukaan Majelis Taklim. Semoga bisa membantu Anda sebagai contoh bagi Anda yang saat ini berperan sebagai pembawa acara dalam pembukaan majelis taklim. Semoga bermanfaat.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar